Rabu, 17 Oktober 2012

Bekualitaskah Resume Kamu? (Bagian 2/5)

Nah, kali ini saya tulis sambungan dari Berkualitaskah Resume Kamu? (Bagian 1/5). Baru bisa ngepos karena sibuk ngurusin beberapa hal, termasuk ngurusin badan (wewk, padahal malah melar). Oke , langsung dibaca saja!

  1. Apakah Anda menggunakan email WOW, seperti happygirl@hotmail.com atau ani_baru_bisa_move_on@gmail.com?
    Tidak. Alamat email seperti di atas menunjukkan sikap yang kurang profesional. Jika perlu, buatlah alamat email baru. Kamu dapat mendaftar  akun email gratis di Gmail, Yahoo, Hotmail dan sebagainya. Sebuah alamat email yang baik sebaiknya mengandung nama Kamu, misalnya donna_dian@yahoo.com atau alimuhammad@gmail.com.
  2. Apakah Kamu mengatur daftar pengalaman kerja/organisasi sesuai dengan urutan kronologis, dari yang terlama sampai yang terbaru?
    Tidak.
    Pengalaman kerja harus diatur dari yang terbaru ke yang terlama. Hal ini mempermudah perusahaan untuk melihat di mana Kamu sedang bekerja atau rincian pekerjaan terbaru Kamu.
  3. Apakah Kamu copy dan paste tanggung jawab pekerjaan pada lowongan ke dalam resume Kamu?
    Tidak. Tanggung jawab pekerjaan pada lowongan seharusnya hanya digunakan sebagai panduan. Kamu harus menjelaskan tanggung jawab pekerjaan dengan cara yang mudah dipahami dengan rincian tambahan. Cobalah untuk menulis dengan relevan tanggung jawab pekerjaan saat ini dengan tanggung jawab pekerjaan yang Kamu lamar.
  4. Apakah Kamu memberikan rincian spesifik tentang prestasimu (misalnya memperoleh nasabah dalam jumlah besar, menjual 85 komputer dalam satu bulan, membuat produk lebih dari 100% dan lain-lain)?
    Ya. Kuncinya adalah berikan prestasi kuantitatif dan terukur. Hal tersebut memberikan perusahaan sesuatu yang lebih jelas tentang prestasimu. Ini akan menambah nilai plus untuk resume-mu serta memberikan suatu faktor WOW.
  5. Apakah Anda sering beralih pekerjaan (misalnya lebih dari 2 pekerjaan dalam 2 tahun terakhir)?
    Tidak.
    Sering beralih pekerjaan akan memberikan perusahaan gagasan bahwa Kamu adalah jumper pekerjaan, orang yang tidak dapat diandalkan atau tidak tertarik untuk berkontribusi dalam pekerjaan jangka panjang. Jika Kamu melakukan perubahan pekerjaan cukup sering, bersiaplah untuk memberikan alasan yang kuat dan positive ketika diwawancarai alih-alih menjawab dengan kata “alasan pribadi”.
  6. Bersambung….

Sumber: JobStreet.com (JobStreet RA)

Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Katakan....