Minggu, 12 Juni 2011

Media Pembelajaran Geografi e-Learning

Penggunaan teknologi komputer menjadi hal yang tidak asing dalam pembelajaran di sekolah. Selain menggunakan buku, komik, slide, dan video, media pembelajaran geografi dapat dibangun menggunakan halaman web.
Tugas PMPG kali ini adalah pembuatan media pembelajaran geografi berbasis e-learning (web) menggunakan Microsoft Office Publisher 2007. Variasi diletakkan pada kemampuan halaman untuk menampilkan tautan antarhalaman. Download.

Media Pembelajaran Visual-Audio

Media pembelajaran geografi dapat menggunakan gabungan antara visual dan audio, atau biasa disebut dengan video. Media ini lebih variatif karena apa yang dilihat diperjelas dengan suara. Media yang dirancang di sini adalah media pembelajaran geografi Subtema Pemanasan Global, yang termasuk dalam kajian Atmosfer.
Lampiran: softcopy pada http://www.youtube.com/watch?v=OFLCHwVWJ3g

Media Pembelajaran Geografi dengan PowerPoint

Ternyata, ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan Microsoft Office PowerPoint!!! Sehingga menghasilkan media pembelajaran atraktif dan menarik. Tentunya, hal tersebut dapat mempengaruhi minat belajar siswa. Hm, masih banyak yang bisa di-explore, untuk menghasilkan media pembelajaran yang lebih baik. Untuk kali ini, bisa diunduh contoh slides di sini.

Media Pembelajaran: Komik


Pengembangan media pembelajaran geografi akan berkembang berdasar kebutuhan. Untuk menyukseskan pembelajaran, pendidik harus berpikir kreatif dan inovatif untuk media pembelajaran. Contohnya, penggunaan komik.
Tugas PMPG kali ini adalah pembuatan komik sebagai media pembelajaran geografi. Penggunaan komik ditujukan agar pembelajaran dapat diterima lebih baik oleh peserta didik. Variasi ini juga ditujikan untuk menghindari kebosanan dalam pembelajaran.
Untuk melihat komik, unduh di sini.

Tata Letak Buku: Subbab Pemanasan Global

Buku merupakan salah satu alat yang sangat menunjang suatu pembelajaran. Selain isi, tampilan turut menentukan bagaimana buku tersebut menarik untuk dibaca. Tampilan suatu buku tersebut biasa disebut dengan tata letak (layout).

Tugas PMPG kali ini adalah mendesain tata letak suatu buku ajar. Materi yang saya ambil adalah subbab Pemanasan Global. Materi tersebut berada pada SK 3. Menganalisis unsur-unsur geosfer dan KD 3.2. Menganalisis atmosfer dan dampaknya (*pengaruhnya) terhadap kehidupan di muka bumi.

Buku ini didesain semenarik mungkin dan disesuaikan dengan perkembangan peserta didik di SMA/MA. Materinya berisi informasi yang paling baru (up to date), sehingga peserta didik mampu menganalisis fenomena-fenomena geografi yang aktual. Selain itu, buku ini juga memuat fitur-fitur penunjang yang menarik, seperti Identifying Quiz, Tahukah kamu bahwa…, Kamus Kata, dan lain-lain. Hm, untuk lebih lengkapnya, buku dapat diunduh di sini (PDF).

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Tugas berupa RPP Kelas X Semester II dengan Standar Kompetensi: 3. Menganalisis unsur-unsur geosfer dan Kompetensi Dasar: 3.2 Menganalisis atmosfer dan dampak (pengaruh)-nya terhadap kehidupan di muka bumi.
Untuk mencapai tujuan pembelajaran, pelakasanaan pembelajaran menggunakan Buku Sekolah Elektronik terbitan Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional, Animasi Greenhouse Effect oleh AuTech Kompetense As ©2003, Komputer (notebook) dan jaringan internet, dan Presentation Kit.
Silakan unduh RPP lengkap di sini.